Analisis Koefisien Viskositas Zat Cair dalam Minuman Isotonik Menggunakan Metode Bola Jatuh Berbasis Video Based Laboratory (VBL)

Oleh Purnomo Hadi Santoso dan Eko Nursulistyo

Abstrak

Pelajaran fisika merupakan pelajaran yang sulit dikalangan peserta didik karena pelajaran fisika memerlukan pembuktian dalam memahami gejala-gejala yang terjadi di dalamnya, terlebih pelajaran fisika yang berkaitan dengan viskositas. Peneliti telah melakukan percobaan dalam menganalisis koefisien viskositas zat cair dalam minuman isotonik yaitu isotonik alami dan buatan. Isotonik alami terdiri dari air kelapa muda dan kelapa tua sedangkan isotonik buatan terdiri dari minuman mizone dan pocari sweat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai kecepatan terminal dan koefisien viskositas dalam minuman isotonik alami dan buatan. Dalam penelitian ini menggunakan metode bola jatuh (falling ball method) yang berbasis Video Based Laboratory (VBL). Analisis yang digunakan adalah analisis tracker dan analisis matematis. Peneliti melakukan percobaan menggunakan kamera untuk menghasilkan sebuah video percobaan. Kemudian hasilnya dianalisis menggunakan software tracker 5.0.6. Data dari hasil tracker digunakan untuk menentukan grafik hubungan kecepatan terhadap waktu. Penentuan kecepatan terminal dilakukan dengan menghitung kecepatan rata-rata dari data grafik, yaitu diambil secara berurut kecepatan (v) yang terlihat konstan. Untuk menentukan nilai dari koefisien viskositas dalam minuman isotonik alami dan buatan menggunakan persamaan. Hasil dari penelitian analisis koefisien viskositas zat cair dalam minuman isotonik alami dan buatan, diperoleh nilai kecepatan terminal untuk isotonik alami yaitu kelapa muda (Vkm) (0,660±0,046) m/s dan kelapa tua (Vkt) (0,668±0,042) m/s, sedangkan isotonik buatan yaitu mizone (Vmz) (0,707±0,043) m/s dan pocari sweat (Vpc) (0,677±0,046) m/s. Kemudian nilai koefisien viskositas minuman isotonik alami yaitu kelapa muda (ƞkm) (0,395±0,028) Pa.s dan kelapa tua (ƞkt) (0,391±0,027) Pa.s, sedangkan isotonik buatan yaitu mizone (ƞmz) (0,365±0,022) Pa.s dan pocari sweat (ƞpc) (0,376±0,026) Pa.s.

Kata Kunci: Koefisien viskositas, tracker, minuman isotonik, kecepatan terminal