Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar Kognitif dan Kemampuan Memecahkan Masalah Siswa Kelas VIII Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia

Oleh Mia Setia Haningsih dan Etika Dyah Puspitasari

Abstrak

Pembelajaran yang menggunakan metode ceramah dan masih bersifat hafalan membuat siswa kurang aktif dalam pembelajaran, sehingga kurang mengembangkan kemampuan kognitif dan kemampuan memecahkan masalah bagi siswa. Oleh karena itu diperlukan suatu alternatif model pembelajaran yang karakteristiknya berpusat kepada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap hasil belajar kognitif C1-C4 dan kemampuan memecahkan masalah siswa kelas VIII pada materi sistem pernapasan manusia di SMP Muhammadiyah 2 Gamping. Penelitian ini termasuk dalam penelitian quasi eksperimen. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII semester genap di SMP Muhammadiyah 2 Gamping tahun pelajaran 2019/2020 berjumlah 96 siswa. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah soal tes berbentuk objektif dan essai serta lembar observasi. Teknik analisis data dengan menggunakan uji normalitas, homogenitas dan uji hipotesis. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) berpengaruh terhadap hasil belajar kognitif C1-C4 siswa dan kemampuan memecahkan masalah siswa kelas VIII pada materi sistem pernapasan manusia di SMP Muhammadiyah 2 Gamping pada uji statistik taraf signifikansi 0,05.

Kata Kunci : Model pembelajaran Problem Based Learning (PBL), Hasil belajar kognitif C1-C4, Kemampuan memecahkan masalah.