Talkshow Learning Agility
Sabtu, 24 Agustus 2024, Unit Konseling Mahasiswa di bawah pengawasan Bidang Pengembangan Karakter dan Kesejahteraan, Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIMAWA), Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan Talkshow dengan tema “Learning Agility”. Kegiatan ini diselenggarakan pada pukul 14.00 WIB. Talkshow dilakukan secara daring melalui siaran langsung di kanal youtube BIMAWA UAD Jogja. Kegiatan talkshow ini telah diakses sebanyak 46 kali ditonton oleh penonton streaming youtube.
Kegiatan ini dipandu oleh moderator yaitu Hurina Nasibatun Sholehah yang merupakan Konselor Sebaya UAD. Dalam talkshow kali ini mengundang narasumber yaitu Ayu Meryka. Santoso S.Psi, M. Psi. selakuu Dekan Fakultas Pendidikan dan Humaniora Universitas Islam Mulia Yogyakarta. Materi yang di angkat memuat Learning Agility, dimana mengajarkan para siswa dan mahasiswa untuk cepat tanggap dalam mempelajari hal-hal baru dan mau untuk meningkatkan skill yang kita miliki.
Melalui pemaparannya, narasumber menegaskan bahwa individu tidak boleh merasa puas dengan apa yang ada baik itu kesuksesan atau prestasi masa lalu. Kita tidak boleh lengah dan apatis dengan perubahan yang ada. Maka dengan itu penting untuk setiap orang memiliki kemampuan untuk terus-menerus belajar dengan cepat. Ditambah lagi dengan bertambahnya zaman penyebaran informasi terjadi dengan sangat cepat, sehingga penting bagi setiap individu memiliki keterampilan tersebut. Disebutkan bahwa terdapat lima aspek dalam learning agility yaitu Mental Agility adalah kemampuan individu menghadapi suatu situasi, dan tidak panik ketika menghadapiya. People Agility berkaitan tentang bagaimana individu dapat bersosialisasi dengan baik. Change Agility yaitu kemauan individu untuk mencoba hal-hal baru dan tidak menyukai kondisi yang stagnan. Result Agility ditandai ketika individu mampu untuk fokus pada tujuan sekalipun dalam tekanan. Self Awareness kemampuan dalam memahami potensi diri, dan mengidentifikasi area dalam diri kita yang memang harus di kembangkan. Untuk itu teruslah berusaha, teruslah menggali potensi diri, teruslah menjalankan apa yang menjadi ujian tanpa mengenal kata menyerah.
Tonton video Talkshow selengkapnya:
https://www.youtube.com/live/OdyUxg0aEx0?si=sa2C2hl1J0JKGfru
Stay tuned terus di Instagram kami:
https://www.instagram.com/pkkbimawauad?igsh=OWQ3NTkxem56ajBy