Pedoman P2K UAD TA. 2021/2022

  1. Buku Pedoman P2K Universitas Ahmad Dahlan TA 2021/2022 dapat diunduh disini  >>unduh disini<<
  2. Buku Panduan Ormawa, Ortom, dan UKM UAD dapat diunduh disini >>unduh disini<<

Program Dahlan Muda Mengabdi Tahun 2021

A. LATAR BELAKANG

Berdasarkan Undang-undang No 12 Tahun 2012 Tentang Pendidikan Tinggi bahwa setiap perguruan tinggi di Indonesia memiliki tugas menunaikan Tridharma Perguruan Tinggi. Tridharma Perguruan Tinggi adalah 3 dasar kewajiban seluruh sivitas akademika di perguruan tinggi. Adapun isi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi sendiri meliputi pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat sebagai salah satu Tridharma Perguruan Tinggi merupakan kegiatan yang dilakukan dengan tujuan memajukan kesejahteraan masyarakat dan mencerdaskan kehidupan bangsa melalui ilmu pengetahuan dan teknologi.

Universitas Ahmad Dahlan merupakan salah satu Perguruan Tinggi Muhammadiyah, oleh karena itu sudah seharusnya pengelolaan pendidikannya selain mengikuti aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah yang dalam hal ini dikelola oleh Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Jakarta, juga harus mengikuti aturan yang telah ditetapkan Dirjen Dikti Muhammadiyah. Salah satu peraturannya adalah peraturan mengenai darma sebagai perguruan tinggi. Darma yang pertama yang harus dijalankan adalah darma yang terkait dengan Al Islam dan Kemuhammadiyahan.

Mahasiswa sebagai salah satu sivitas akademika perguruan tinggi memiliki tugas yang mulia untuk bisa melaksanakan pengabdian kepada masyarakat sebagai salah satu wujud dari Catur dharma Perguruan Tinggi. Oleh karena itu untuk mewadahi pengabdian mahasiswa kepada masyarakat, Biro Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Ahmad Dahlan menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat bagi mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan dengan diadakannya program “Dahlan Muda Mengabdi”.

Dahlan Muda Mengabdi diharapkan akan mampu menjadi wadah dan dorongan agar mahasiswa dapat menunaikan kewajibannya, yaitu melaksanakan pengabdian kepada masyarakat. Mahasiswa sebagai kaum intelektual dan agent of change bisa menberikan manfaat bagi masyarakat melalui ilmu pengetahuan dan teknologi. Selain itu juga melalui Dahlan Muda Mengabdi ini diharapkan dapat mewujudkan salah satu tujuan dari pengabdian kepada masyarakat sebagai Caturdharma Perguruan Tinggi yaitu memajukan kesejahteraan rakyat dan mencerdasrkan kehidupan Bangsa Indonesia.

Lakukan kebaikan kecil yang bermanfaat bagi umat.

 

B. NAMA KEGIATAN

Kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan nama “Dahlan Muda Mengabdi”. Tema kegiatan ini adalah “Peran Mahasiswa dalam Membangun Negeri untuk Mencapai Indonesia Berkomajuan”. Kegiatan ini diadakan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Ahmad Dahlan.

 

C. TUJUAN KEGIATAN

  1. Memberikan mendorong terlaksananya Caturdharma Perguruan Tinggi
  2. Memberikan kesadaran kepada mahasiswa tentang pentingnya peran mahasiswa di dalam masyarakat
  3. Menunjukkan citra positif kepada masyarakat bahwa mahasiswa merupakan kaum intelektual yang cerdas, kreatif, inovatif, dan peduli kepada masyarakat
  4. Memberikan wadah bagi mahasiswa untuk mengabdi kepada masyarakat

 

D. SASARAN PELAKSANAAN KEGIATAN

Peserta Program Pengenalan Kampus (P2K) tahun 2021

 

E. WAKTU PELAKSANAAN

  1. Sosialisasi: 18 September 2021
  2. Pelaksanaan: 19-25 September 2021
  3. Pengiriman bukti/laporan: 26 September 2021 (Pukul 18.00 WIB)

 

F. KETENTUAN KEGIATAN

  1. Kegiatan dapat dilakukan secara individu.
  2. Jenis aktivitas yang dilakukan dapat milih salah satu alternatif kegiatan di bawah ini:
Asisten Mengajar
  1. Membantu mengajar luring/daring siswa SD/SMP/SMA/SMK, atau
  2. Mengajar TPA di surau/masjid baik secara luring/daring, atau
  3. kegiatan lain yang relevan dalam rangka edukasi.
Kegiatan kemanusiaan
  1. Memberikan bantuan sembako pada warga sekitar bagi warga terdampak pandemi, atau
  2. Memberikan donasi ke LAZISMU, atau
  3. Kegiatan lain yang relevan dalam rangka kemanusiaan.

 

Proyek Desa
  1. Tanam Pohon, atau
  2. Sosialisasi ajakan perilaku hidup bersih dan sehat, atau
  3. Pengembangan video layanan masyarakat 5-15 menit di unggah pada chanel youtube (dapat berkelompok maksimal 3 orang)
  4. Kegiatan-kegiatan lain yang relevan.
  1. Wajib menggunakan almamater saat melakukan kegiatan.

 

G. ALUR KEGIATAN

  1. Mahasiswa menentukan jenis kegiatan yang akan dilakukan
  2. Mahasiswa melaksanakan Dahlan Muda Mengabdi antara tanggal 19-25 September 2021
  3. Mahasiswa membuat laporan kegiatan sesuai dengan template yang sudah disediakan
  4. Mahasiswa mengunggah dokumentasi kegiatan di media sosial masing-masing dengan hastag #dahlamudamengabdi #weareuad  #bimawatangguh (berupa postingan bukan story yang dapat hilang dalam 24 jam)
  5. Laporan kegiatan berupa file word document diunggah pada link google drive yang akan diberikan oleh narahubung masing-masing program studi dengan format nama file: NIM_Nama Lengkap_Kategori Kegiatan
  6. Panitia akan memverifikasi unggahan laporan kegiatan
  7. E-sertifikat dikirim ke email masing-masing bagi yang telah memenuhi semua isian. E-sertifikat kegiatan ini menjadi salah satu prasyarat pendaftaran beasiswa dan kegiatan kemahasiswaan Biro Kemahasiswaan dan Alumni.

 

Template Laporan:

Template Laporan DMM

Persembahan Kolaborasi Pimpinan Universitas Ahmad Dahlan pada Program Pengenalan Kampus (P2K) Tahun 2021

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

‌Alhamdulillah, dalam rangka akan dilaksanakannya Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan Tahun 2021, Panitia P2K merancang Persembahan Kolaborasi seluruh Pimpinan Universitas Ahmad Dahlan pada Program Pengenalan Kampus (P2K) Tahun 2021 yang akan ditampilkan saat pembukaan P2K 2021.

Beberapa instruksi yang harus diikuti antara lain:

  1. Lagu yang dibawakan Prau Layar (https://www.youtube.com/watch?v=z9wIRcZxHKQ ) – versi asli baik nada maupun arransemen musiknya.
  2. Lagu dinyanyikan full dari bait awal hingga bait terakhir.
  3. ‌Pada saat merekan video, musik didengarkan menggunakan Headset/Headphone agar yang terekam hanyalah wajah dan vocal/suaranya saja. (musik karaoke bisa didapatkan di youtube ( https://www.youtube.com/watch?v=3o6kSBWfxVE )
  4. Usahakan saat merekam video ditempat yang sunyi agar vocal terdengar bersih.
  5. ‌Posisi kamera HP Landscape atau HP membentang.
  6. Kostum bebas rapi (jas/ blezer/ pakaian adat)
  7. ‌Diperbolehkan menggunakan improvisasi (jika diinginkan)
  8. Video yang dikirimkan akan diproses  dan diedit oleh panitia)‌
  9. Format video : Nama Lengkap_unit
  10. Pengumpualan video Selambat lambatnya tanggal 6 September 2021 dengan mengisi link google form berikut : https://s.uad.id/form-kolaborasi-p2k-2021

Apabila ada kendala, bisa konfirmasi ke Whatsapp 087866843817 (Mba Janah)

 

Pendaftaran P2K 2021 bagi Angkatan 2017 – 2020

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Program Pengenalan Kampus (P2K) wajib diikuti semua mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan.

Bagi mahasiswa angkatan 2017 – 2020 yang BELUM PERNAH MENGIKUTI P2K ATAU TIDAK LULUS P2K  silahkan mengikuti dengan mendaftar melalui link pendaftaran berikut : https://s.uad.id/Pendaftaran_P2K_Angkatan-2020-2017

Pendaftaran selambat-lambatnya 8 September 2020 pukul 23.59 WIB

Demikian, terimakasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

 

Ttd,

Ketua P2K 2021

Form Konfirmasi Subsidi Pulsa Peserta P2K Gelombang 2

(wajib login menggunakan webmail UAD)

Pengumuman Pemenang Lomba Opini P2K 2020

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Pada hari Jumat, 25 September 2020 telah dilaksanakan proses penjurian  Lomba Menulis Opini P2K 2020 Universitas Ahmad Dahlan. Berdasarkan hasil dan keputusan juri, berikut nama pemenang Lomba Menulis Opini  :

Juara NIM NAMA PRODI JUDUL OPINI
1 2000026048 Sulthon ‘Afif Baihaqi Sastra Inggris Semua Orang Boleh Bermimpi, Menggapainya Adalah Pilihanmu
2 2015015020 Valentino Bayu Adi Matematika Salah Satu Jalan Menuju Sukses
3 2000016102 Sheila Deswita Ariyanto Sistem Informasi Semua Tentang Mimpi
Harapan 1 2011003050 Neissaroh Al Mardhiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Langkahkan Kaki Bersama UAD
Harapan 2 2000026079 Safina Rosita Indrawati Sastra Inggris Dari Sini
Harapan 3 2000019061 Dina Sonia Teknik Industri Meraih mimpi bersama UAD
Harapan 3 2000020044 Rizky Amelia Teknik Kimia Kesuksesan Berawal dari Mimpi
Harapan 3 2000029015 Siti Nur Fatimah Ilmu Kesehatan Masyarakat Di Universitas Ahmad Dahlahlah Semua Impian Kita Akan Terwujud
Harapan 3 2000331007 Rasyid Herbanu Indra Saputra Pendidikan Agama Islam (Wates) Kebanggaan Meraih Mimpi
Harapan 3 2000001075 Zerina Qodrian Bimbingan dan Konseling Kugantungkan Mimpi di Universitas Ahmad Dahlan

Selamat kepada para pemenang. Penyerahan hadiah  dihubungi langsung oleh panitia melalui WhatsApp (WA).

 

Yogyakarta, 26 September 2020

ttd

Panitia P2K

Penyaluran Subsidi Pulsa dan E-sertifikat P2K 2020

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Diberitahukan kepada Mahasiswa yang mengikuti kegiatan P2K 2020 dan dinyatakan LULUS sebagai peserta Program Pengenalan Kampus (P2K) Tahun 2020, dan sudah mengisi form Konfirmasi Subsidi Pulsa sampai tanggal 26 September 2020 pkl 23.59 WIB akan mendapatkan :

  1. Subsidi pulsa sebesar Rp 100.000,- yang akan diberikan secara bertahap mulai mulai tanggal 1 Oktober 2020.
  2. E-Sertifikat yang akan didistrubusikan melalui portal masing-masing (informasi distribusi menyusul). Login melalui portal.uad.ac.id, pilih menu Kemahasiswaan -> Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) -> Kolom Pelatihan

Pengumuman kelulusan Program Pengenalan Kampus (P2K) Tahun 2020 Gelombang II akan diinformasikan pada tanggal 8 Oktober 2020.

Program Pengenalan Kampus (P2K) wajib diikuti oleh mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan. Mahasiswa yang dinyatakan tidak lulus pada pengumuman kelulusan akhir Program Pengenalan Kampus (P2K) tahun 2020, wajib mengikuti Program Pengenalan Kampus (P2K) pada tahun depan.

Demikian informasi tentang Subsidi Pulsa dan E-Sertifikat ini kami sampaikan, atas perhatiannya diucapkan terimakasih.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.