Posts

Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Perusahaan Gas Negara Jakarta Selatan

Oleh Iman Syah

Abstract

This study aims to determine the effect of transformational leadership, motivation and work discipline on employee performance at PT. Perusahaan Gas Negara Jakarta Selatan. This research is a survey research using a questionnaire as an instrument. The object of the research in this study is all permanent employees of PT Perusahaan Gas Negara Jakarta Selatan. The sample that is used is part of the employees in the Human Capital Management division in PT. Perusahaan Gas Negara Jakarta Selatan with 100 respondents. In this study, researchers used purposive sampling of company policy, purposive sampling is a sampling technique with certain considerations. The results shows that the transformational leadership variable (X1) has no significant effect on employee performance at PT. Perusahaan Gas Negara Jakarat Selatan. Motivational variable (X2) significantly influences the performance of employees at PT. Perusahaan Gas Negara Jakarta Selatan. Work discipline variable (X3) significantly influences the performance of employees at PT. Perusahaan Gas Negara Jakarta Selatan. Variable motivation and work discipline together have a significant effect on employee performance at PT. Perusahaan Gas Negara Jakarta.

Key Words: Transformational Leadership; Motivation; Work Discipline; and Employee Performance

Pengaruh Keadilan Distributif, Kepuasan Kerja, dan Komitmen Afektif Terhadap Organizational Citizenship Pada Industri Telekomunikasi Di Indonesia

Oleh Ifta Firdausa Nuzula dan Ema Nurmaya

Abstrak

Penelitian ini bertujuan mengetahui dan menganalisis Pengaruh Keadilan Distributif, Kepuasan Kerja dan Komitmen Afektif terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) Karyawan pada PT Telekomunikasi WITEL Yogyakarta. Pada penelitian ini populasi yang digunakan adalah Karyawan pada PT Telekomunikasi WITEL Yogyakarta yang berjumlah 80 orang. Sampel pada penelitian ini menggunakan metode sampel jenuh. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial Keadilan Distributif positif namun tidak signifikan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB), Kepuasan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) dan Komitmen Afektif berpengaruh positif dan signifikan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB). Sedangkan secara simultan Keadilan Distributif, Kepuasan Kerja dan Komitmen Afektif berpengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) Karyawan pada PT Telekomunikasi WITEL Yogyakarta.

Kata Kunci: Keadilan distributif; kepuasan kerja; komitmen afektif; OCB; sumber daya manusia

Penerimaan Diri Pada Remaja Akhir Dengan Ibu Single Parent

Oleh Rosmi Hidayati dan Purwadi 

Abstrak:

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan diri remaja yang diasuh oleh ibu tunggal. Subjek dalam penelitian ini adalah dua orang remaja akhir. Satu di asuh oleh ibu tunggal karena perceraian satu di asuh oleh ibu tunggal karena kematian ayah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara semi-terstruktur. Teknik Analisis data menggunakan analisis isi. Peneliti menggunakan triangulasi sumber data dengan significant person untuk memenuhi syarat validitas data. Hasil temuan menunjukkan bahwa  gambaran penerimaan diri positif pada remaja akhir yang di asuh oleh ibu tunggal karena perceraian ataupun karena kematian ayah. Kedua subjek mampu mencapai keseluruhan gambaran penerimaan diri dengan baik. Gambaran penerimaan diri tersebut yaitu perasaan sederajat, percaya kemampuan diri, bertanggung jawab, orientasi keluar diri, berpendirian, menyadari keterbatasan, menerima sifat kemanusiaan, dan religiusitas. Adapun faktor yang mempengaruhi penerimaan diri remaja akhir yang di asuh oleh ibu tunggal adalah faktor pemahaman diri yang baik, harapan yang realistik, ada tidaknya tekanan yang berat, frekuensi keberhasilan, memiliki perspektif diri yang baik serta konsep diri yang stabil, bebas dari hambatan lingkungan, sikap lingkungan yang positif, mampu mengidentifikasi orang yang memiliki penerimaan diri yang baik, pola asuh yang baik pada masa kanak-kanak, dan adanya dukungan dari keluarga. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa kedua subjek memiliki penerimaan diri yang positif, dikarenakan kedua subjek mampu menerima kondisi dirinya saat ini yang hanya di asuh oleh ibu tunggal tanpa kehadiran seorang ayah di samping subjek. Adanya faktor pemahaman diri (faktor internal) secara keseluruhan dan karena adanya dukungan sosial (faktor eksternal) menjadikan subjek mampu menerima kondisinya dengan baik

Kaya kunci: penerimaan diri, remaja akhir, ibu single parent

Pengaruh Kinerja Keuangan dan Struktur Modal Terhadap Nilai Perusahaan: Peran Pemoderasi Ukuran Perusahaan Pada Perusahaan Sub Sektor Batubara yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018

Oleh Hesti Nurdiani

Abstract

The purpose of this study was to determine and analyze the effect of profitability on firm value, the effect of liquidity on firm value, the influence of capital structure on firm value, knowing the size of the company as a moderating variable would later be able to moderate or not profitability on firm value, liquidity on firm value and structure capital to the value of the company in the coal sub-sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2016-2018. This study uses quantitative research with a sample of 13 coal sub-sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange during the 2016-2018 period. While the sample technique used in this study is using purposive sampling method. The determination of sample techniques in this study is based on several criteria. The type of data used is secondary data. The results of this study indicate that profitability (ROA) has a negative and not significant effect on firm value (PBV), liquidity (CR) has a negative and not significant effect on firm value (PBV), and capital structure (DER) has a positive and not significant effect on value company (PBV). In moderation, company size is able to positively moderate (strengthen) the profitability relationship to firm value (PBV), and the liquidity relationship (CR) to firm value (PBV), and negatively moderate (weaken) the relationship of capital structure (DER) to firm value.

Key Words: Profitability; liquidity, capital structure; firm value; company size

Faktor Determinan Minat Beli Iphone (Studi Kasus Mahasiswa Yogyakarta)

Oleh Gilang Ferry Setiawan

Abstract

This study aims to determine the effect of brand image variables, product quality, price perception, word of mouth on iPhone buying interest in Yogyakarta students to find out which is the most dominant among the independent variables. Apple Computer, Inc. is a technology company founded by Steve Jobs based in Cupertino, California. Apple had an important role in the beginning of the personal computer revolution in the 1970s with its Apple II product and has advanced it to the present with Macintosh computers. iPhone is a product that is currently the basis of Apple’s business. The population in this study is Yogyakarta students who know iPhone products and use iPhone by taking a sample of 60 consumers in students who are studying in Yogyakarta. Sampling technique using purposive sampling technique and hypothesis testing is done using paired sample t-test with a level of significance of 5%. The results showed that for the first hypothesis there was a significant influence on iPhone buying interest in Yogyakarta students. The results showed that for the second hypothesis there was a significant influence on iPhone buying interest in Yogyakarta students. The results showed that for the third hypothesis there was a significant influence on iPhone buying interest in Yogyakarta students. The results showed that for the fourth hypothesis there was a significant influence on iPhone buying interest in Yogyakarta students. The results showed that for the fifth hypothesis there was an influence of brand image, product quality, price perception and word of mouth on iPhone buying interest in Yogyakarta students.

Key Words: brand image, product quality, price perception, word of mouth, buying interest

Pengaruh Kompensasi dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Madu Baru Yogyakarta

Oleh Fran Riady

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Madu Baru Yogyakarta. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian yaitu kompensasi dan budaya organisasi sedangkan variabel dependen yang digunakan yaitu kinerja karyawan. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian karyawan PT. Madu Baru Yogyakarta yang menggunakan teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive sampling, karena tidak semua sampel memiliki kriteria yang sesuai dengan apa yang akan diteliti. Jenis data yang digunakan yaitu data primer. Data yang diperoleh dengan cara langsung dari sumbernya atau objek penelitian yaitu dengan cara menyebarkan kuesioner, pada penelitian ini menggunakan uji hipotesis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pertama kompensasi (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, variabel kedua budaya organisasi (X2) tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, dan variabel ketiga kompensasi (X1) dan budaya organisasi (X2) secara bersama- sama berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan (Y) pada PT. Madu Baru Yogyakarta.

Kata Kunci: Kompensasi, Budaya Organisasi dan Kinerja Karyawan

Pengaruh Working Capital Turnover Terhadap Profitabilitas (ROA) Perusahaan Property dan Real Estate

Oleh Elisa Jayanti Lestari

Abstract

This study aims to determine the effect of Working Capital Turnover, Cash Turnover, Inventory Turnover, and Current ratio on the Profitability (ROA) of Property and Real Estate Companies listed on the IDX in 2016-2018. The population of this study were all property and real estate companies listed on the IDX in 2016-2018, totaling 47 companies. The sampling technique used was purposive sampling with several criteria in order to obtain 20 companies that were used as samples. The analytical tool used is multiple linear regression panel data with a significance level of 0.05 with Eviews software and hypothesis testing using the t test. The results showed that the variable Working Capital Turnover and Cash Turnover variable had a positive and insignificant partially significant effect on profitability, Inventory Turnover had a negative and significant effect on profitability and Current ratio had a negative and insignificant effect on profitability. The R Square value is 0.7591 or 75.9%, which means that the Working Capital Turnover, Cash Turnover, Inventory Turnover, and Current ratio variables are only able to explain the dependent variable, namely profitability (ROA) of 75.9% and the remaining 24.1% is explained by other variables not examined in this study.

Key Words: Working Capital Turnover, Cash Turnover, Inventory Turnover, Current Ratio, Profitability(ROA), Multiple linear Regression

Analisis Pengaruh Capital Gain, Kurs dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Volume Perdagangan Saham Pada Perusahaan Manufaktur Go Public yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016-2018

Oleh Ryska Descaesaria

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh capital gain, kurs dan earning per share (EPS) terhadap volume perdagangan saham. Penelitian dilakukan pada perusahaan manufaktur go public yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2016-2018. Dan untuk pemilihan sampel dilakukan dengan teknik puposive sampling sehingga diperoleh sebanyak 11 perusahaan. Metode analisis data yang digunakan yaitu uji asumsi klasik, analisis regresi data panel dengan random effect model, uji R-square dan uji hipotesisi secara parsial (uji t) Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa variabel capital gain dan earning per share (EPS) memiliki pengaruh secara positif signifikan terhadap volume perdagangan saham. Sedangkan variabel kurs tidak memiliki pengaruh secara negatif signifikan terhadap volume perdagangan saham alasannya karena tingginya kurs sangat mempengaruhi tingkat pengembalian saham perusahaan turun dan ini berdampak pada jumlah volume perdagangan saham di pasar modal juga ikut menurun karena investor lebih memilih mengalokasikan dananya dalam bentuk deposito dibanding saham karena investor ingin mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya dalam berinvestasi.

Kata Kunci: Pasar Modal, Capital Gain; KURS; Earning Per Share dan Volume Perdagangan Saham.

Analisis Diskriminan untuk Memprediksi Kebangkrutan Perusahaan

Oleh Dyah Ernawati dan Deny Ismanto

Abstract

Failure to make a continuous profit will hamper the company’s development and this can lead to bankruptcy. Bankruptcy is usually marked by financial distress. Companies that are not able to overcome financial difficulties and problems are getting protracted, then the company will go bankrupt. One way to predict bankruptcy is by using discriminant analysis. This type of research is descriptive with a quantitative approach. The data collection method used is documentation. The population in this study were Textile & Garment companies listed on the IDX in 2016-2018. The sampling technique was purposive sampling and obtained a sample of 8 companies with a potential bankruptcy and 10 companies for 3 years of observation. The results showed that of the 2 financial ratios used Quick Ratio (QR) and Return On Asset (ROA), only the Quick Ratio (QR) ratio proved significant to be able to distinguish bankrupt and non-bankrupt companies. By using discriminant analysis. The dominant variable in forming the discriminant function is the Quick Ratio (QR).

Key Words: Kebangkrutan, Analisis Diskriminan, Rasio Likuiditas dan Rasio Profitabilitas

 

Hubungan Antara Efikasi Diri dengan Intensi Berwirausaha pada Siswa SMK Koperasi Yogyakarta

Oleh Intan Ayu Mustika

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui hubungan antara efikasi diri dengan intensi berwirausaha siswa SMK Koperasi Yogyakarta. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa-siswa kelas XII SMK Koperasi Yogyakarta.  Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan skala sebagai alat pengumpulan data. Skala yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan skala intensi berwirausaha, dan  skala efikasi diri. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda dengan menggunakan program sistem komputer Statistical Product and Service Solution (SPSS) for windows 20.0.  Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada hubungan yang signifikan antara efikasi diri dengan intensi berwirausaha, dengan memperoleh R sebesar 0,454 dengan tingkat signifikansi 0,001 (p<0,05). Berdasarkan hasil analisis tersebut diperoleh bahwa efikasi diri memberikan kontribusi 45,4%terhadap intensi berwirausaha pada siswa smk kperasi yogyakarta sebesar  0,454×100= 45,4%.Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara efikasi diri dengan intensi berwirausaha siswa SMK Koperasi Yogyakarta. Artinya hipotesis dalam penelitian ini diterima

Kata kunci: Intensi Berwirausaha, Efikasi Diri