MARKETING PUBLIC RELATIONS I-RADIO JOGJA 88.7 FM DALAM MEMPERTAHANKAN JUMLAH PENDENGAR
Oleh: Ratih Indah Pratiwi
Abstrak:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Marketing Public Relations I-Radio Jogja dalam mempertahankan jumlah pendengar, serta mengetahui apa saja yang menjadi faktor penghambat dan kendala yang muncul dalam penerapan Three Wasy Srategy dan solusi yang didapat untuk mengatasi hambatan serta kendala tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tentang Marketing Public Relations I-Radio Jogja dalam mempertahankan jumlah pendengar, serta memaparkan tentang kendala dan dukungan yang dialami oleh kegiatan Marketing Public Relations I-Radio Jogja. Berdasarkan hasil penelitian, I-Radio Jogja menerapkan Three Ways Strategi dalam kegiatan MPR. Melalui pull strategy I-Radio Jogja melakukan berupa publikasi dan melaksanakan kegiatan atau event, melalui push strategy I-Radio Jogja mengadakan acara kuis dan terdapat hadiah menarik, serta pass strategy yaitu melakukan kegiatan yang bersifat sosial dan turun langsung ke masyarakat. Dalam melaksanakan kegiatan MPR, terdapat hambatan yang dialami yaitu ketika orang tidak mengetahui I-Radio Jogja, ketika program tidak menarik, dan Ketika pemancar bermasalah. Selain hambatan adanya dukungan, I-Radio Jogja yang merupakan perusahaan bergerak di media yang tentu akan mudah menyampaikan beragam informasi yang terupdate, dan kreatif untuk disuguhkan kepada pendengar.
Kata Kunci: Marketing, Public Relations, Jumlah Pendengar, Taktik