[PENDAFTARAN DI TUTUP] – KOMNAS SENIOR (Kompetisi Mahasiswa Nasional Seni dan Olahraga) Tahun 2023

Komnas Senior adalah Kompetisi Mahasiswa Nasional Seni dan Olahraga yang diselenggarakan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Ahmad Dahlan. Komnas Senior merupakan salah satu kompetisi tahunan yang rutin diselenggarakan. Tahun ini adalah tahun ke-3 pelaksanaan Komnas Senior.

Komnas Senior 2023 merupakan salah satu rangkaian dari UAD Fair. Kegiatan ini sebagai wadah bagi mahasiswa dalam meningkatkan kualitas dan kemampuan praktis  mahasiswa dalam bidang seni, baik seni suara, seni sastra, seni bela diri, seni tari,seni lukis dan sejenisnya, maupun  Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ).

 

A. TUJUAN

Melalui kegiatan ini diharapkan para mahasiswa mampu meningkatkan dan mengembangkan prestasi dan kreasi seninya.

 

B. TEMA DAN SUB TEMA

Tema UAD Fair                   : “Discover Yourself, Design Your Future, and Plan for Your Dream”

Sub Tema Komnas Senior       : “Build Your Ultimate Solidarity and Creativity”

 

C. TIMELINE

No Keterangan Tanggal
1 Pendaftaran dan Pengumpulan Karya 12 Juli – 12 Agustus 2023
2 Penjurian 13 – 15 Agustus 2023
3 Pengumuman 17 Agustus 2023

 

D. TANGKAI LOMBA

Lomba terdiri atas 49 tangkai lomba, yaitu :

No Tangkai Lomba Keterangan
1 Menyanyi Tunggal Pop Putra Individu
2 Menyanyi Tunggal Pop Putri Individu
3 Menyanyi Tunggal Dangdut Putra Individu
4 Menyanyi Tunggal Dangdut Putri Individu
5 Menyanyi Tunggal Keroncong Putra Individu
6 Menyanyi Tunggal Keroncong Putri Individu
7 Menyanyi Tunggal Seriosa Putra Individu
8 Menyanyi Tunggal Seriosa Putri Individu
9 Menyanyi Tunggal Islami/Pop Religi Putra Individu
10 Menyanyi Tunggal Islami/Pop Religi Putri Individu
11 Menyanyi Tunggal Lagu Nasional Kebangsaan Putra Individu
12 Menyanyi Tunggal Lagu Nasional Kebangsaan Putri Individu
13 Menyanyi Duet Pop Kelompok
14 Menyanyi Duet Dangdut Kelompok
15 Menyanyi Duet Keroncong Kelompok
16 Menyanyi Duet Seriosa Kelompok
17 Menyanyi Duet Islami/Pop Religi Kelompok
18 Menyanyi Duet Lagu Nasional Kebangsaan Kelompok
19 Baca Puisi Putra Individu
20 Baca Puisi Putri Individu
21 Baca Cerpen Putra Individu
22 Baca Cerpen Putri Individu
23 Musikalisasi Puisi Kelompok
24 Musabaqah Tilawatil Qur’an Putra Individu
25 Musabaqah Tilawatil Qur’an Putri Individu
26 Musabaqah Khattil Qur’an Golongan Dekorasi Putra Individu
27 Musabaqah Khattil Qur’an Golongan Dekorasi Putri Individu
28 Musabaqah Khattil Qur’an  Kontemporer Putra Individu
29 Musabaqah Khattil Qur’an Kontemporer Putri Individu
30 Musabaqah Tartil Qur’an Putra Individu
31 Musabaqah Tartil Qur’an Putri Individu
32 Kultum Putra Individu
33 Kultum Putri Individu
34 Adzan Individu
35 Lukis Individu
36 Poster Individu
37 Komik Strip Individu
38 Pencak Silat : Jurus Tunggal Putra Individu
39 Pencak Silat : Jurus Tunggal Putri Individu
40 Karate : Kata Perorangan Putra Individu
41 Karate : Kata Perorangan Putri Individu
42 Taekwondo : Poomsae Putra Individu
43 Taekwondo : Poomsae Putri Individu
44 Fotografi Berwarna Individu
45 Fotografi Hitam Putih Individu
46 Tari Tradisional Tunggal Individu
47 Tari Tradisional Berpasangan Kelompok
48 Tari Kreasi Tunggal Individu
49 Tari Kreasi Berpasangan Kelompok

 

E. KETENTUAN UMUM PESERTA DAN LOMBA

  1. Seluruh tangkai lomba KOMNAS SENIOR 2023 dilaksanakan secara daring/online.
  2. Peserta adalah mahasiswa aktif jenjang Diploma/Strata 1 dari Perguruan Tinggi dibuktikan dengan KTM.
  3. Usia peserta maksimal 23 Tahun pada tanggal 31 Agustus 2023.
  4. Melampirkan screenshot/tangkapan layar yang menerangkan status aktif di PDDIKTI (cara melihat status aktif di PDDIKTI >>klik disini<<)
  5. Peserta dapat mengikuti maksimal 3 (tiga) cabang lomba.
  6. Mengisi formulir pendaftaran secara daring (online) melalui Google Form yang dapat diakses pada laman : Link Sudah Ditutup
  7. Apabila ada peserta yang tidak memenuhi ketentuan-ketentuan di atas dan atau ada indikasi kecurangan, maka panitia berhak untuk mempertimbangkan pendiskualifikasiannya.
  8. Setiap peserta bertanggung jawab atas HAK CIPTA karya yang diikutsertakan dalam lomba, panitia tidak bertanggung jawab atas hak cipta karya yang dikirimkan.
  9. Seluruh karya diunggah ke google drive/youtube peserta (tidak di private)
  10. Tautan google drive/youtube dan karya dapat dikirimkan melalui link : Link Sudah Ditutup

 

F. KETENTUAN TEKNIS TIAP CABANG

>>Download Buku Panduan disini<<

 

G. LINK PENDAFTARAN DAN PENGUMPULAN KARYA

Pendaftaran dan Pengumpulan karya : Link Sudah Ditutup

 

H. APRESIASI

  • Juara 1 (Uang Pembinaan + E-Sertifikat)
  • Juara 2 (Uang Pembinaan + E-Sertifikat)
  • Juara 3 (Uang Pembinaan + E-Sertifikat)
  • Harapan 1 (Uang Pembinaan + E-Sertifikat)
  • Harapan 2 (Uang Pembinaan + E-Sertifikat)
  • Best / Terbaik setiap Kategori (E-Sertifikat)
  • Peserta (E-Sertifikat)

 

I. NARAHUBUNG

Nurjanah   : 0878-6684-3817 (WA)

Admin Pokpresma       : 0878-7055-1957 (WA)

PMB UAD Jalur Beasiswa Program Misi Gelombang 2 Tahun 2023

Assalamu’alaaikum warahmatullahi wabarakatuh

Halo Dahlan Muda??
Ada informasi menarik nih.
Bagi kalian lulusan SMA/SMK/MA/MAK atau yang sederajat tahun 2021, 2022, dan 2023 yang aktif menjadi kader-kader persyarikatan terbaik Muhammadiyah, Universitas Ahmad Dahlan membuka Program Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Beasiswa Program Misi (BPM) Gelombang 2.

Terdapat 3 jenis Beasiswa Program Misi (BPM), meliputi:
1. BPM KP (Kader Persyarikatan)
2. BPM HQ (Hafidz Qur’an)
3. BPM SSO (Sains, Seni, dan Olahraga)

Apa aja sih fasilitas yang diterima?
Temen-temen akan memperoleh beasiswa bebas biaya pendidikan selama 8 (delapan) semester.

Kapan nih jadwal pendaftarannya?

Agenda Tanggal
Pendaftaran Daring 10 – 31 Juli 2023
    Akhir Upload Berkas 31 Juli 2023 pukul 13.00 WIB
    Masa Verifikasi 1 – 5 Agustus 2023
Pengumuman hasil seleksi berkas di web bimawa.uad.ac.id Selasa, 8 Agustus 2023 pukul 14.00 WIB
Ujian Al Islam Kemuhammadiyahan dan Kemampuan Akademik Dasar Kamis, 10 Agustus 2023 Pukul 08.00 sd 11.00 WIB
Seleksi Wawancara 14 – 16 Agustus 2023
Pengumuman akhir di website bimawa.uad.ac.id pukul 14:00 WIB Selasa, 22 Agustus 2023

Informasi lengkapnya: https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-uad/#tab-id-2

Syarat dan Berkas Pendaftaran dapat diakses pada tautan https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-uad/

Alur Pendaftaran dapat diakses pada tautan https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-uad/#tab-id-4

Tautan Pendaftaran Online: pmb.online.uad.ac.id

Informasi lengkapnya dapat diakses pada:
Instagram : @pmb.uad
Website: https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-uad/

Konsultasi:
http://bit.ly/cspmb2
http://bit.ly/cspmb3

Tunggu apa lagi.
Buruan daftar‼️

Wassalamu’alaaikum warahmatullahi wabarakatuh

Loading

PMB UAD Jalur KIP Kuliah Merdeka Tahun 2023

Assalamu’alaaikum warahmatullahi wabarakatuh

Halo Calon Dahlan Muda??
Ada informasi menarik nih.
Bagi kalian lulusan SMA/SMK/MA/MAK atau yang sederajat tahun 2021, 2022, dan 2023 dan memiliki prestasi baik di bidang akademik atau non-akademik, Universitas Ahmad Dahlan membuka Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Beasiswa KIP-K Merdeka Tahun 2023 Skema 1.

Apa aja sih fasilitas yang diterima?
Temen-temen akan memperoleh beasiswa bebas biaya pendidikan selama 8 (delapan) semester dan mendapatkan subsidi biaya hidup.

Kapan nih jadwal pendaftarannya?

No Agenda Tanggal
1 Pendaftaran daring di kip-kuliah.kemdikbud.go.id jalur seleksi Mandiri PTS.

Narahubung Operator KIPK 0856-193-1960

10 Juli – 5 Agustus 2023
2 Pendaftaran Jalur KIP Kuliah Tahap 1 melalui web pmb-online.uad.ac.id
Narahubung PMB UAD 0853-8500-1960
10 – 18 Juli 2023
     Akhir Unggah berkas pendaftaran Tahap 1 18 Juli 2023 pukul 13.00 WIB
     Masa Verifikasi pendaftaran Tahap 1 19 – 28 Juli 2023
3 Pendaftaran Jalur KIP Kuliah Tahap 2 melalui web pmb-online.uad.ac.id 20 Juli – 5 Agustus 2023
     Akhir Unggah berkas pendaftaran Tahap 2 5 Agustus 2023 pukul 13.00 WIB
     Masa Verifikasi pendaftaran Tahap 2 7 – 16 Agustus 2023
4 Pengumuman Hasil Seleksi Berkas Tahap 1 dan Tahap 2 di web bimawa.uad.ac.id 19 Agustus 2023 pukul 14:00 WIB
5 Tes Kemampuan Akademik Dasar dan Bahasa Inggris secara daring 22 Agustus 2023
6 Seleksi Wawancara

(Peserta yang berdomisili di DIY datang ke UAD Kampus 4, peserta yang berdomisili di luar DIY akan dilaksanakan daring dari lokasi masing-masing)

23 – 25 Agustus 2023
7 Pengumuman Diterima di web bimawa.uad.ac.id 29 Agustus 2023 pukul 14:00 WIB

Informasi lengkapnya: https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-kip-kuliah/#tab-id-2

Syarat dan Berkas Pendaftaran dapat diakses pada tautan https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-kip-kuliah/

Alur Pendaftaran dapat diakses pada tautan https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-kip-kuliah/#tab-id-5

Tautan Pendaftaran Online: https://pmb-online.uad.ac.id

Informasi lengkapnya dapat diakses pada:
Instagram : @pmb_uad & @klik_uad
Website: https://pmb.uad.ac.id/beasiswa-kip-kuliah/

Konsultasi:
http://bit.ly/cspmb2
http://bit.ly/cspmb3
Tunggu apa lagi.
Buruan daftar‼️

Wassalamu’alaaikum warahmatullahi wabarakatuh

Loading

Penerimaan Usulan Pengganti Beasiswa Program Misi Sains Seni Olahraga (BPM SSO) On Going Semester Gasal Tahun 2023/2024

Penerimaan Usulan Pengganti Beasiswa Program Misi Sains Seni Olahraga (BPM SSO) On Going Semester Gasal Tahun 2023/2024

 

Assalamu’alaaikum warahmatullahi wabarakatuh

 

Halo Dahlan Muda??

Ada informasi menarik ini.

Universitas Ahmad Dahlan membuka Penerimaan Usulan Pengganti BPM SSO On Going Semester Gasal Tahun Akademik 2023/2024

 

Bagi kalian mahasiswa UAD Angkatan 2020, 2021 dan 2022 yang aktif menjadi kader-kader persyarikatan terbaik Muhammadiyah dan memiliki prestasi tingkat nasional pada bidang Sains, Seni, atau Olahraga dan /atau Capaian Rekognisi, memiliki peluang besar mendapatkan kesempatan emas ini.

 

Persyaratan

  1. Mahasiswa aktif semester genap T.A. 2022/2023 angkatan 2020, 2021 dan 2022;
  2. Mahasiswa bukan penerima beasiswa baik beasiswa sebagian maupun penuh;
  3. Mahasiswa belum pernah ditetapkan sebagai penerima BPM/KIP Kuliah/Beasiswa Prestasi;
  4. Beragama Islam dan taat menjalankan ibadah;
  5. Sanggup menjadi kader Persyarikatan Muhammadiyah;
  6. Bersedia tidak menikah selama kontrak beasiswa;
  7. Berprestasi dan /atau Capaian Rekognisi:
    1. Bagi angkatan 2022, memiliki minimal 2 (dua) prestasi tingkat nasional pada bidang Sains, Seni, atau Olahraga selama menjadi mahasiswa di UAD atau Kombinasi 2 Capaian Rekognisi;
    2. Bagi angkatan 2021, memiliki minimal 4 (empat) prestasi tingkat nasional pada bidang Sains, Seni, atau Olahraga selama menjadi mahasiswa di UAD atau Kombinasi 4 Capaian Rekognisi;
    3. Bagi angkatan 2020, memiliki minimal 6 (enam) prestasi tingkat nasional pada bidang Sains, Seni, atau Olahraga selama menjadi mahasiswa di UAD atau Kombinasi 6 Capaian Rekognisi.
  8. Bersedia dan sanggup berprestasi setiap semester selama kontrak beasiswa.

 

Apa ini sih fasilitas yang diterima?

Teman-teman akan memperoleh fasilitas berupa pembebasan biaya pendidikan meliputi: SPP Pokok, SPP Variabel, Pembinaan Mahasiswa, Asuransi, KKN (dalam negeri), Praktikum, Skripsi, Pendadaran, Ijazah, dan Wisuda.

 

Kapan ini jadwal pendaftarannya?

Pendaftaran Daring dan Unggah Berkas: 12 – 23 Juli 2023

 

Berkas Pendaftaran

  1. Pasfoto Berwarna Terbaru (Berpakaian formal dan berjas almamater)
  2. Surat Permohonan
  3. Rekomendasi dari PRM/PCM/PDM
  4. Prestasi dan Capaian Rekognisi:
    • Sertifikat Kejuaraan Sains, Seni, atau Olahraga;
    • Sertifikat Pelatih;
    • Narasumber Kegiatan minimal tingkat Provinsi;
    • Pemakalah dalam Seminar Nasional/Internasional.
  5. KRS Semester Genap T.A. 2022/2023
  6. KTM
  7. Transkrip Nilai

 

Program Studi Ditawarkan

Mahasiswa pendaftar berasal dari program studi berikut:

  1. Bahasa dan Sastra Arab;
  2. Bimbingan dan Konseling;
  3. Pendidikan Agama Islam (Jogja);
  4. Pendidikan Fisika;
  5. Pendidikan Guru Sekolah Dasar;
  6. Pendidikan Vokasional Teknik Elektronika;
  7. Perbankan Syari’ah;
  8. Sastra Indonesia;
  9. Teknik Elektro;
  10. Teknologi Pangan;

 

Tautan Pendaftaran Online:

Form Pendaftaran Daring dan Unggah Berkas di https://s.uad.id/Daftar-Pengganti-BPMSSO-OG-23.1

 

Informasi lengkapnya dapat diakses pada:

 

Tunggu apa lagi.

Buruan daftar‼️

 

Wassalamu’alaaikum warahmatullahi wabarakatuh

Loading

Beasiswa Talenta Unggul Gelombang 2 Tahun 2023

PENGUMUMAN

Nomor: R.5/25/D.68/VII/2023

TENTANG

PENERIMAAN MAHASISWA BARU
JALUR BEASISWA TALENTA UNGGUL GELOMBANG 2

UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN

TAHUN 2023

 

Beasiswa Talenta Unggul merupakan bantuan biaya pendidikan yang diberikan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kepada mahasiswa baru lolos seleksi diterima melalui PMB UAD Jalur Beasiswa Talenta Unggul berupa gratis biaya kuliah selama 8 semester. Mahasiswa yang mendapatkan Beasiswa Talenta Unggul hanya membayar biaya registrasi Rp. 300.000,00 (tiga ratus ribu rupiah) setiap semester dan membayar formulir pendaftaran setelah dinyatakan diterima sebesar Rp. 250.000,00 (dua ratus lima puluh ribu rupiah). Beasiswa Talenta Unggul terdiri dari jalur seleksi: Beasiswa Atlet kategori ini ditujukan bagi pendaftar yang merupakan atlet cabang olahraga. Beasiswa Influencer kategori ini ditujukan bagi pendaftar yang memiliki akun pribadi media sosial terverifikasi dan /atau memiliki follower aktif minimal 20.000 (dua puluh ribu). Beasiswa Talenta kategori ini ditujukan bagi pendaftar yang memiliki prestasi kejuaraan pada lomba yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Pusprenas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

 

  1. Persyaratan Umum
    1. Warga Negara Indonesia;
    2. Beragama Islam dan taat menjalankan ibadah;
    3. Belum/atau tidak tercatat sebagai mahasiswa di UAD dan /atau PDDIKTI
    4. Bersedia tidak menikah selama kuliah di UAD;
    5. Tidak sedang menerima beasiswa dari instansi lain;
    6. Lulusan SMA/SMK tahun 2022 /atau 2023;
    7. Memiliki prestasi juara dan direkomendasikan oleh KONI (Skema Atlet)
    8. Memiliki akun pribadi media sosial Youtube, Tiktok, dan /atau Instagram (Skema Influencer)
    9. Memiliki prestasi kejuaraan pada lomba yang diselenggarakan oleh Pusprenas Kemendikbudristek (Skema Talenta);
    10. Memilih 2 (dua) program studi yang berbeda sesuai yang ditawarkan;
    11. Tidak buta warna untuk program studi tertentu, lihat tabel https://pmb.uad.ac.id/persyaratan-kesehatan-mata

 

  1. Persyaratan Khusus

 

Beasiswa Atlet:

Atlet berprestasi minimal juara 3 tingkat kabupaten/kota yang diselenggarakan Dikpora pada cabang olahraga:

  1. Badminton; atau
  2. Bola Basket; atau
  3. Bola Voli; atau
  4. Karate; atau
  5. Taekwondo; atau
  6. Sepakbola

 

Beasiswa Influencer:

  1. Memiliki akun pribadi media sosial Youtube, Tiktok dan /atau Instagram terverifikasi dan /atau jumlah follower aktif minimal 20.000 (dua puluh ribu)
  2. Postingan aktif di media sosial minimal 3x dalam sepekan.

 

Beasiswa Talenta:

Memiliki prestasi minimal juara 3 (medali perunggu) tingkat kabupaten/kota/provinsi /atau minimal finalis tingkat nasional pada lomba Puspresnas Kemendikbudristek berikut:

 

Jenjang SMA:

  1. Olimpiade Sains Nasional; atau
  2. Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia; atau
  3. Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional; atau
  4. Festival Literasi Siswa Indonesia; atau
  5. Olimpiade Olahraga Siswa Nasional; atau
  6. Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI); atau
  7. National Schools Debating Championship (NSDC); atau
  8. Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia.

 

Jenjang SMK:

  1. Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Nasional (FIKSI); atau
  2. Festival Lomba Seni Siswa Nasional; atau
  3. Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N); atau
  4. Worldskills Competition; atau
  5. Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia; atau
  6. Kompetisi Olahraga Siswa Nasional; atau
  7. Lomba Kompetensi Siswa; atau
  8. Olimpiade Olahraga Siswa Nasional; atau
  9. Lomba Kompetensi Siswa Nasional.

 

  1. File Berkas Pendaftaran

Format PDF, kecuali pasfoto format JPEG, ukuran per file maksimal 1,5 MB.

  1. Pasfoto berwarna terbaru berpakaian formal;
  2. Kartu Keluarga;
  3. Rapor Sem. 2, 3, dan 4;
  4. Surat rekomendasi dari KONI (Skema Atlet);
  5. Jadwal latihan yang disahkan oleh pimpinan induk cabang olahraga (Skema Atlet);
  6. Sertifikat minimal juara 3 tingkat kabupaten/kota/provinsi /atau sertifikat minimal finalis tingkat nasional pada lomba Dikpora (Skema Atlet);
  7. Screenshot/tangkapan layar dengan login akun dan tautan akun media sosial (Skema Influencer);
  8. Sertifikat minimal juara 3 tingkat kabupaten/kota/provinsi /atau sertifikat minimal finalis tingkat nasional pada lomba Pusprenas (Skema Talenta);
  9. Surat Kesanggupan Penanggung biaya hidup selama kuliah oleh orangtua/wali;
  10. Ijazah bagi lulusan 2022.

 

  1. File Berkas Registrasi

Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima sebagai penerima Beasiswa Talenta Unggul, berikut file berkas untuk lampiran registrasi, format PDF dengan ukuran per file maksimal 1,5 MB:

  1. Ijazah;
  2. Akta Kelahiran;
  3. KTP;
  4. Surat Pernyataan.

 

  1. Program Studi

 

No Program Studi Akreditasi Jenjang
1 Perbankan Syari’ah B S1
2 Ekonomi Pembangunan B S1
3 Bisnis Jasa Makanan B D4
4 Bimbingan dan Konseling Unggul S1
5 Pendidikan Bahasa Inggris Unggul S1
6 Pendidikan Fisika Unggul S1
7 Pendidikan Biologi Unggul S1
8 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Unggul S1
9 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia A S1
10 Pendidikan Guru Sekolah Dasar A S1
11 Pendidikan Matematika A S1
12 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini B S1
13 Pendidikan Vokasional Teknologi Otomotif Baik S1
14 Pendidikan Vokasional Teknik Elektronika Baik S1
15 Biologi A S1
16 Fisika Baik Sekali S1
17 Matematika B S1
18 Sastra Indonesia A S1
19 Ilmu Komunikasi Baik Sekali S1
20 Teknik Kimia B S1
21 Teknik Elektro B S1

 

  1. Fasilitas bagi yang dinyatakan diterima

Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima, UAD memberikan fasilitas BEASISWA PENDIDIKAN 8 SEMESTER Kelas Reguler berupa pembebasan biaya pendidikan 8 semester meliputi: SPP Pokok, SPP Beban, DPPT, Biaya Pembinaan Mahasiswa, Asuransi, Biaya KKN dengan lokasi KKN di dalam negeri, Biaya Praktikum, Biaya Skripsi, Biaya Pendadaran, Biaya Ijazah, dan Biaya Wisuda.

 

Mahasiswa berhak memperoleh fasilitas sarana, prasarana, pendampingan pelatih, dan pembimbing dalam rangka mendukung pembinaan yang bersangkutan untuk meraih prestasi yang lebih tinggi.

 

UAD tidak menanggung biaya hidup selama kuliah.

 

  1. Prosedur Pendaftaran dan Ketentuan Seleksi
    1. Wajib mengisi form pendaftaran di http://pmb-online.uad.ac.id
    2. Formulir berkas persyaratan dan registrasi dapat diunduh di http://pmb.uad.ac.id menu unduh
    3. Pendaftar mengisikan nomor WhatApps dengan benar, memastikan nomor selalu aktif dan tidak mengganti nomor selama seleksi berlangsung.
    4. Pendaftar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi diwajibkan mengikuti seluruh rangkaian seleksi atau dinyatakan gugur/mengundurkan diri.
    5. Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima, diharuskan membayar biaya pendaftaran dan biaya registrasi sebesar Rp 550.000,00 (lima ratus lima puluh ribu rupiah).

 

  1. Jadwal Seleksi
Agenda Tanggal
Pendaftaran Daring 10 – 31 Juli 2023
     Akhir Pendaftaran dan Upload Berkas 31 Juli 2023 pukul 13.00 WIB
     Masa Verifikasi oleh Petugas PMB 1 – 5 Agustus 2023
Pengumuman hasil seleksi administrasi di web bimawa.uad.ac.id pukul 14:00 WIB Selasa, 8 Agustus 2023
Tes Kemampuan Akademik Dasar Kamis, 10 Agustus 2023 Pukul 12.30 sd 14.30 WIB
Seleksi Wawancara 14 – 16 Agustus 2023
Pengumuman akhir di website bimawa.uad.ac.id pukul 14:00 WIB Selasa, 22 Agustus 2023

Catatan: Upload berkas pendaftaran yang tidak lengkap/ tidak sesuai syarat dan ketentuan maka dinyatakan gugur dan tidak diverifikasi/tidak diterima.

 

  1. Monitoring dan Evaluasi

Bagi setiap mahasiswa penerima program Beasiswa Talenta Unggul akan dilakukan monitoring dan evaluasi setiap semester, dibawah koordinasi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, apabila dalam evaluasi ditemukan mahasiswa yang melanggar aturan/ ketentuan, maka pemberian beasiswa dapat dihentikan.

Ketentuan keberlanjutan beasiswa sebagai berikut:

Skema Beasiswa Capaian
Atlet 1.   Prestasi terbaru minimal tingkat Nasional per semester;

2.   Aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) sesuai cabang olahraga masing-masing.

Influencer 1.   Menjadi Duta promosi UAD;

2.   Secara aktif mempublikasikan kegiatan yang diselenggarakan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIMAWA), Biro Akademik dan Admisi (BAA), dan Humas UAD melalui akun pribadi media sosial.

3.   Aktif mengikuti seminar dan /atau pelatihan yang diselenggarakan UAD

4.   Aktif di Organisasi Kemahasiswaan di UAD

Talenta 1.   Prestasi juara minimal tingkat Provinsi per semester;

2.   Aktif dalam organisasi kemahasiswaan di UAD sesuai minat dan bakat;

3.   Aktif mengikuti seminar dan /atau pelatihan yang diselenggarakan UAD.

TTD

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni.

Loading

Pembukaan Seleksi Beasiswa Cendekia BAZNAS 2023

Telah Dibuka!
BEASISWA CENDEKIA BAZNAS DALAM NEGERI 2023
3 Juli- 12 Juli 2023

???
Beasiswa Cendekia BAZNAS (BCB) Dalam Negeri adalah program beasiswa pendidikan tinggi bagi mahasiswa reguler tingkat Diploma-IV (D4) dan Sarjana (S1) yang sedang menempuh studi (on going) di Universitas Ahmad Dahlan semester 4 (angkatan 2021).

? Fasilitas beasiswa
1. Bantuan Uang Kuliah Tunggal per semester
2. Pengembangan diri:
(a). Bersama mentor kampus
(b). Bersama tokoh nasional

⏳ Tata cara pendaftaran:

1️⃣ Langkah 1:
Pendaftar mengunduh (download) dan melengkapi formulir pendaftaran sesuai format berkas persyaratan yang dapat diunduh di: https://bit.ly/panduanbcbdn2023

2️⃣ Langkah 2:
Mendaftar Mentoring dan Gabung WAG Mentoring BCB Batch 5 UAD Tahun 2023, akses dengan email UAD
https://s.uad.id/Mentoring-BCB-2023

3️⃣ Langkah 3:
Mendaftar Seleksi BCB secara daring dan unggah berkas dokumen melalui tautan (akses dengan email UAD):
https://s.uad.id/Daftar-BCB-2023

Berkas dokumen umum:

1. Pas foto berwarna terbaru
2. KRS Genap 2022/2023
3. SS/tangkapan layar tagihan SPP semester terakhir
4. Transkrip Nilai terbaru
5. KTP dan Kartu Keluarga
6. Surat Keterangan Penghasilan Ortu disyahkan Kepala Desa/Lurah setempat
7. Surat Rekomendasi tokoh masyarakat atau surat rekomendasi BAZNAS Kabupaten/Kota
8. Surat Pernyataan
9. Esai dengan tema “Kontribusiku menjadi generasi zakat” (1 halaman maksimal 2)

Berkas poin no 1 diunggah terpisah, format JPG.
Berkas poin no 2 s.d. 9 dijadikan 1 (satu) file dengan urutan berkas sesuai no diatas, format PDF.

Berkas dokumen per Kategori BCB, format PDF:
1. Kategori Jurusan Prioritas dan Kategori Aktivis: Surat aktif organisasi kemahasiswaan atau organisasi kepemudaan/masyarakat.
2. Kategori Prestasi: Sertifikat prestasi nasional dan/atau internasional yang tercatat/atau diselenggarakan Puspresnas Kemendikbud.
3. Kategori Wirausaha: Nomor Induk Berusaha (NIB) dan /atau Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT), foto produk/tempat usaha, SS/tangkapan layar website/akun media sosial, Bukti pendukung lainnya.

Bagi pendaftar kategori no 1 apabila memiliki bukti pendukung kategori no 2 dan 3 maka diperbolehkan melengkapi isian data dan unggah bukti pendukung no 2 dan 3. Berlaku juga untuk pendaftar kategori no 2 /atau kategori no 3.

⏳ Time line
Pendaftaran dibuka 3 Juli – 12 Juli 2023.

Yuk, pelajari panduan beasiswa dengan mengunduh Petunjuk Teknis Pendaftaran Beasiswa di https://bit.ly/panduanbcbdn2023

Loading

10 Ormawa UAD Lolos Pendanaan PPK Ormawa 2023, Terbanyak Se-PTMA

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menjadi salah satu perguruan tinggi yang mendapatkan pendanaan terbanyak pada PPK Ormawa 2023. Hal ini diketahui dari pengumuman yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi pada Rabu (14/6/2023) melalui surat dengan Nomor 2379/E2/DT.01.01/2023 Tnetang Penerima Bantuan PPK Ormawa 2023.

Sebanyak 10 sub proposal yang diajukan oleh 10 organisasi mahasiswa di lingkungan UAD lolos pendanaan Program Penguatan Kapasitas (PPK) Organisasi Kemahasiswaan(Ormawa) 2023. Berikut daftar subproposal dan ormawa ULM yang menerima pendanaan PPK Ormawa 2023:

No ORMAWA Topik
HMPS Biologi Sekolah Perempuan
HMPS Fisika Sanggar Tari Muda
BEM Farmasi Kampung Konservasi Toga
GCC UAD Rumah Sampah Digital
IMM Farmasi Desa Sehat
UKM Pramuka Desa Cerdas
BEM FAST Kampung Iklim
HMPS Tekpang Desa Maritim
HMPS PGSD Desa Olahraga
IMM BPP Topik Bebas

Jumlah tersebut menjadikan UAD termasuk dalam peringkat 4 perguruan tinggi dengan pendanaan terbanyak pada PPK Ormawa 2023 bersamaan dengan Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Jenderal Soedirman, dan Universitas Dian Nuswantoro. Sementara itu Institut Pertanian Bogor dan Universitas Negeri Yogyakarta menempati peringkat pertama perguruan tinggi penerima pendanaan PPK Ormawa 2023 dengan masing-masing 13 subproposal.

PPK Ormawa merupakan program penguatan kapasitas organisasi kemahasiswaan melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh perguruan tinggi yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat. PPK Ormawa juga merupakan wujud pelaksanaan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang diinisiasi oleh organisasi kemahasiswa yang dalam pelaksanaannya diharapkan terus mengalami peningkatan, baik jumlah proposal, maupun jumlah organisasi kemahasiswan dan perguruan tinggi yang mengusulkan.

Reporter: Ummu Fitrotin

Pengumuman Hasil Seleksi Akhir PMB UAD Jalur BPM Tahun 2023

PENGUMUMAN

Nomor: R.1/13/D.68/VI/2023

 

Tentang:

HASIL SELEKSI AKHIR PENERIMAAN MAHASISWA BARU

UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN (UAD) JALUR BEASISWA PROGRAM MISI (BPM)

TAHUN 2023

Bismillahirrahmanirrahim

Berdasar Sidang Yudisium Akhir Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur BPM pada hari Senin, tanggal 5 Juni 2023 pukul 09.00 WIB di Ruang Sidang LPSI Lantai 9 Kampus 4 oleh Pimpinan UAD, Pimpinan BIMAWA, Pimpinan LPSI, Tim Task Force BPM, dan Panitia PMB, berikut pendaftar yang dinyatakan sebagai Penerima BPM tahun 2023 terlampir.

Selanjutnya, agenda kegiatan bagi pendaftar yang dinyatakan sebagai penerima BPM tahun 2023 sebagai berikut:

Waktu Agenda Keterangan
7 s.d. 12 Juni 2023

Pukul 08:30 s.d 14:00 WIB

Registrasi Calon Mahasiswa Baru Jalur BPM ke Panitia PMB UAD 1.       Login di web : pmb-online.uad.ac.id  klik menu Hasil Seleksi untuk melihat dan cetak hasil seleksi untuk  keperluan membayar registrasi

2.       Membayar Registrasi Mahasiswa Baru  Jalur BPM sebesar Rp. 550.000,00 melalui Teller Bank BRI/ Bank Syariah Indonesia /BPD DIY. Panduan Pembayaran klik web: pmb.uad.ac.id/cara-bayar

3.       Login web dan upload berkas registrasi:

a.       Bukti pembayaran registrasi

b.       KTP

c.       Surat pernyataan maba (blangko di web pmb.uad.ac.id/download)

d.       Akta Kelahiran

e.       Ijazah (bila sudah ada)

4.       Login web dan cetak hasil registrasi tercantum Nomor Induk Mahasiswa (NIM).

Narahubung: 08562671960 / 085385001960

 

Apabila calon mahasiswa baru tidak registrasi sampai batas waktu yang telah ditentukan, maka dinyatakan undur diri.

Juni s.d. Juli 2023 Registrasi di Asrama Persada Mahasiswa BPM HQ, BPM KP dan BPM SSO Wajib di Asrama minimal 1 tahun. Narahubung: Bpk Kurniawan Muhammad, S.IP. ( 081215351199 )
1 dan 2 September 2023 Orientasi Mahasiswa Baru Penerima BPM Informasi lebih lanjut akan disampaikan melalui Grup WA
10, dan 11 s.d. 17 September 2023 Technical Meeting dan Program Pengenalan Kampus (P2K) Pengumuman resmi P2K akan disampaikan bulan Agustus/awal September 2023 melalui laman https://bimawa.uad.ac.id dan akun IG @bimawa_uad
18 September 2023 Kuliah Perdana Semester Gasal T.A. 2023/2024 Mahasiswa secara mandiri memantau informasi kuliah di laman web Fakultas dan Program Studi masing-masing.

Yogyakarta, 6 Juni 2023

TTD

a.n. Rektor,

Wakil Rektor Bidang Al Islam dan Kemuhammadiyahan

 

Lampiran:

Pengumuman_Hasil_Seleksi_BPM_Thn_2023

Loading

Pengumuman Hasil Seleksi Berkas PMB UAD Jalur BPM Tahun 2023

PENGUMUMAN

Nomor: R.1/11/D.68/V/2023

 

TENTANG

HASIL SELEKSI BERKAS PENERIMAAN MAHASISWA BARU

UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN JALUR BEASISWA PROGRAM MISI TAHUN 2023

 

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Berdasarkan sidang yudisium pada hari Jumat tanggal 12 Mei 2023 pukul 09:00-11.00 WIB di Ruang Rapat LPSI dihadiri oleh Pimpinan UAD, LPSI, Tim Task Force BPM, BIMAWA, dan Panitia PMB UAD tentang seleksi berkas penerimaan mahasiswa baru jalur Beasiswa Program Misi tahun 2023, berikut kami sampaikan daftar nama pendaftar yang dinyatakan Lolos Seleksi Berkas sejumlah 106 (seratus enam) sebagai berikut terlampir

Selanjutnya kami mengundang Saudara pada agenda Technical Meeting, Tes Al Islam Kemuhammadiyahan, Tes Kemampuan Akademik Dasar, Tes Wawancara dan Home Visit secara daring yang Insya Allah akan diselenggarakan pada:

No Agenda Tanggal Waktu Keterangan
1 Technical Meeting Kamis, 18 Mei 2023 Pukul 16.00 WIB Daring, info lengkap akan disampaikan melalui grup WA.
2 Tes Al Islam Kemuhammadiyahan dan Tes Kemampuan Akademik Dasar Jum’at, 19 Mei 2023 Pukul 08:30 – 11.00 WIB
3 Tes Wawancara dan Home Visit Selasa – Kamis, 23 – 25 Mei 2023 Sepanjang Waktu

 

Peserta yang dinyatakan lolos seleksi berkas harap konfirmasi melalui tautan: https://s.uad.id/Konfirmasi-LSB-BPM-2023 selambat-lambatnya hari Rabu, tanggal 17 Mei 2023 pukul 14.00 WIB untuk dimasukkan ke grup wa.

Peserta yang tidak mengikuti rangkaian tes maka dinyatakan mengundurkan diri dari seleksi Beasiswa Program Misi Tahun 2023.

Demikian pengumuman ini, atas perhatian dan kehadiran Saudara kami sampaikan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

 

Yogyakarta, 16 Mei 2023

TTD

Wakil Rektor Bidang Al Islam dan Kemuhammadiyahan,

Drs. Parjiman, M.Ag.
NIPM 60920104

 

Lampiran:
Pengumuman_HSB_BPM_2023

Loading