Pembelajaran Daring PAI Melalui Media Learning Management System (LMS) Di SMA N 1 Sewon

Oleh Jati Kuncoro1, Amanati khairiyah2

Abstrak: Pembelajaran daring (dalam jaringan) merupakan pembelajaran tanpa tatap muka secara langsung antara guru dan murid,tetapi dilakukan melalui online yang menggunakan jaringan internet. Pembelajaran daring adalah metode belajar yang menggunakan model interaktif berbasis internet, Seperti  menggunakan Google Meet, Google Classroom dan lainnya. Hal ini dilakukan karena adanya wabah pandemic Covid-19, pemerintah memutuskan menerapkan kebijakan untuk meliburkan siswa dan mulai menerapkan metode belajar dengan sistem daring (dalam jaringan) atau online. Dalam artikel ini penulis akan mengadakan penelitian mengenai kegiatan pembelajaran daring dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA N 1 Sewon Bantul Yogyakarta. Tujuannya adalah untuk mengetahui bagaimana pembelajaran daring mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA N 1 Sewon, seperti : apaitu LMS, bagaimana LMS dalam pembelajaran PAI, dan lainnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian secara daring, artinya penelit imengumpulkan informasi melalui aplikasi seperti whatsapp, LMS dan lain sebagainya. Hasil penelitian yang didapat bahwa peneliti dapat mengetahui di dalam LMS SMA N 1 Sewon terdapat beberapa menu yang digunakan untuk penyampaian materi atau tugas oleh guru kepada siswa, terdapat juga tempat untuk berdiskusi, tempat mengirim tugas bagi siswa, dan masih banyak lagi. Sehingga bisa dikatakan LMS merupakan media pembelajaran daring utama di SMA N 1 Sewon.

Kata Kunci: Learning Management System (LMS)

 

Selengkapnya

  1.  Paper Seminar Nasional