UAD Berikan Beasiswa Prestasi Akademik
Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD Yogyakarta memberikan beasiswa bagi 1.006 orang mahasiswa yang minimal mempunyai IPK 3.25, masing-masing mendapat uang sebesar 1 juta, yang diserahkan Wakil Rektor I Dr H Muchlas, MT, Sabtu (4/5/2019), di auditorium Kampus 1 Jl Kapas, Yogyakarta.
Beasiswa prestasi mahasiswa semakin meningkat di semester II karena prestasinya sangat luar biasa. Dan, persaingan di Prodi begitu sangat ketat. Untuk tahun ini IPK berbasis prodi.
Pada kesempatan itu, Wakil Rektor I UAD Dr H Muchlas, MT menyampaikan, universitas selalu mendorong mahasiswa untuk memiliki kompetensi yang cukup di bidang hardskill dan softskill.
“Sekarang ini kemampuan softskill harus dipupuk melalui komunikasi, negosiasi, membagi waktu dan manajemen keuangan,” papar Muchlas.
Seperti dijelaskan Dr Dedi Pramono, M.Hum, Kepala Bimawa UAD, kuota mahasiswa yang mengajukan usulan beasiswa sebesar 15 persen mahasiswa aktif semester II per program studi.
Dijelaskan Danang Sukantar, MPd, Kabid Pengembangan Kemahasiswaan Bimawa UAD, kali pertama ada 1.500 orang mahasiswa yang ajukan beasiswa. Setelah diseleksi nenjadi 1.200 orang mahasiswa, dan akhirnya tinggal 946 orang mahasiswa.
Baca Juga:
- http://www.lassernewstoday.com/berita/yogyakarta/uad-yogyakarta-berikan-beasiswa-prestasi-akademik/
- http://indofakta.com/news_16284.html
- https://panjinasional.net/2019/05/04/uad-yogyakarta-berikan-beasiswa-prestasi-akademik/
- http://koranbogor.com/berita/kampus-kita/uad-yogyakarta-berikan-beasiswa-prestasi-akademik/
- https://news.koranbernas.id/berita/detail/anda-termasuk-generasi-z-maka-berkolaborasilah
———————————————more info——————————————
Ikuti Update info Beasiswa dan Kegiatan-Kegiatan Bimawa di:
Instagram: https://www.instagram.com/bimawa.uad/
Facebook: https://www.facebook.com/Bimawa.UAD.Yogyakarta
———————————————butuh media partner——————————————
Haiii Warga Universitas Ahmad Dahlan
Kalian punya Kegiatan atau Prestasi yang perlu dipublikasikan di:
1. http://bimawa.uad.ac.id
3. atau ke Mass Media
Silahkan kirim Press Release/ Siaran Pers ke:
Email : bimawa@uad.ac.id
atau Hany : 0813-3616-9991 (WA)