Talkshow “Aku Konco Apikmu”
Rabu, 9 Februari 2022, Unit Konseling Sebaya di bawah pengawasan Bidang Pengembangan Karakter dan Kesejahteraan, Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIMAWA) mengadakan talkshow yang bertemakan “Aku Konco Apikmu”. Kegiatan ini diselenggarakan selama 1 jam yaitu pada pukul 09.00 hingga 10.00 WIB. Talkshow dilakukan secara online melalui live streaming youtube BIMAWA UAD Jogja. Kegiatan talkshow ini telah diakses sebanyak 233x penonton streaming youtube.
Dalam talkshow kali ini mengundang seorang narasumber yaitu Ibu Aisha Nadya, M.Pd. Beliau merupakan Terapis Anak Berkebutuhan Khusus serta Dosen FKIP dan Ka. UPT BK Universitas Islam Syekh-Yusuf. Saat ini beliau sedang menempuh pendidikan S3 di Universitas Negeri Yogyakarta dengan mengambil konsentrasi Bimbingan dan Konseling. Kegiatan ini dipandu oleh moderator yaitu Alivia Eka Arianti yang merupakan Konselor Sebaya UAD.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kesadaran berbagi perasaan dan pengalaman dalam menyelesaikan masalah di lingkungan pertemanan dan memperkuat peran teman sebaya dalam lingkungan yang positif. Ibu Aisha Nadya, M.Pd menjelaskan bahwa hal penting yang harus dimiliki oleh seorang konselor sebaya yaitu harus lebih banyak responsif dibandingkan reaktif, dan harus observasi bukan hanya absorb saja. Selain itu itu juga, seorang konselor sebaya dalam membangun hubungan harus memiliki keterampilan mendengarkan aktif yang tinggi.
Tonton video selengkapnya di: https://youtu.be/h226sS2xNhU