Pengentasan Kemiskinan Melalui Wirausaha Pangan Lokal oleh Jami`atin Ni`mah Minarti
Tujuan penulisan ini adalah untuk menelaah pengentasan kemiskinan melalui wirausaha pangan lokal melalui studi pustaka dan review hasil-hasil dari penelitian sebelumnya. Berdasarkan beberapa hasil review bahwa wirausaha pangan memiliki prospek untuk mengurangi tingkat kemiskinan. Sumber daya alam yang ada di Indonesia sangat melimpah terutama pangan lokalnya, tetapi belum banyak dimanfaatkan oleh masyarakat. Wirausaha pangan tidak hanya meningkatkan nilai tambah dari pangan lokal tersebut, melainkan dapat menciptakan lapangan pekerjaan dan hal tersebut mampu mengurangi angka kemiskinan yang ada di Indonesia. Namun dalam hal penerapannya ada beberapa hal yang harus diperhatikan: 1) faktor-faktor yang berpengaruh terhadap wirausaha dengan menggunakan pangan lokal, 2) penyusunan strategi dalam pengembangan wirausaha pangan lokal untuk meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan. Fasilitasi berupa pemantauan secara berkala untuk menjadikan wirausaha pangan sebagai salah satu upaya untuk pementasan kemiskinan.
Selengkapnya :